Beginilah kejadian film 'Hangover' dalam kehidupan nyata. Seorang pria asal Oldham, Inggris mendadak jadi traveler ketika dia mabuk. Begitu sadar, dia berada di Paris dan tidak ingat kenapa dia bisa pindah negara.
Dilansir News.com, Luke Harding (19) mungkin punya kisah pesta paling heboh. Dia pergi minum-minum di Oldham, Inggris tepatnya di kelab malam Tokyo Project. Kemudian, dia pulang naik taksi.
Nah, di sinilah kisahnya bermula. Pagi pun datang, Harding pun tersadar... di toilet Bandara Charles de Gaulle, Paris, Prancis. Tweet-nya kemudian menjadi heboh di Inggris dan menarik perhatian media.
"Bangun-bangun ada di toilet Bandara Charles de Gaulle, Paris. 1,5 Jam lalu di Oldham haha," kicau dia.
"Nggak ingat tadi terbangnya bagaimana. Ini mahal banget di sini," kicau dia lagi.
Lho, apa yang sebenarnya terjadi? Mungkin ala film 'Hangover', dia pun merangkai kejadian semalam. Ternyata begini kejadiannya, dia ternyata bukan pulang ke rumah dan malah memutuskan pergi ke Paris. Itu semua karena dia mabuk.
Jadilah sopir taksi membawanya ke Bandara Manchester dan pergi dengan penerbangan paling pagi ke Paris. Harding memesan tiket online dari smartphone-nya dan ternyata Harding membawa paspor sehingga bisa terbang keluar negeri. Sampailah dia di Paris.
Meski dia merasa Paris mahal, Harding sarapan dengan kopi dan croissant ala warga Paris. Karena sudah kadung ada di Paris, jadilah dia traveler dadakan dengan berwisata ke Menara Eiffel sebelum pulang hari itu juga ke Inggris.
Bagaimana cara Harding pulang? Dia meminjam uang sana-sini dengan cara transfer, kemudian malam harinya dia pulang ke Manchester. Ibunya menjemput di bandara dan mungkin akan mengomel tentang betapa banyak uang yang dia hamburkan dalam semalam.
Dilansir News.com, Luke Harding (19) mungkin punya kisah pesta paling heboh. Dia pergi minum-minum di Oldham, Inggris tepatnya di kelab malam Tokyo Project. Kemudian, dia pulang naik taksi.
Nah, di sinilah kisahnya bermula. Pagi pun datang, Harding pun tersadar... di toilet Bandara Charles de Gaulle, Paris, Prancis. Tweet-nya kemudian menjadi heboh di Inggris dan menarik perhatian media.
"Bangun-bangun ada di toilet Bandara Charles de Gaulle, Paris. 1,5 Jam lalu di Oldham haha," kicau dia.
"Nggak ingat tadi terbangnya bagaimana. Ini mahal banget di sini," kicau dia lagi.
Lho, apa yang sebenarnya terjadi? Mungkin ala film 'Hangover', dia pun merangkai kejadian semalam. Ternyata begini kejadiannya, dia ternyata bukan pulang ke rumah dan malah memutuskan pergi ke Paris. Itu semua karena dia mabuk.
Jadilah sopir taksi membawanya ke Bandara Manchester dan pergi dengan penerbangan paling pagi ke Paris. Harding memesan tiket online dari smartphone-nya dan ternyata Harding membawa paspor sehingga bisa terbang keluar negeri. Sampailah dia di Paris.
Meski dia merasa Paris mahal, Harding sarapan dengan kopi dan croissant ala warga Paris. Karena sudah kadung ada di Paris, jadilah dia traveler dadakan dengan berwisata ke Menara Eiffel sebelum pulang hari itu juga ke Inggris.
Bagaimana cara Harding pulang? Dia meminjam uang sana-sini dengan cara transfer, kemudian malam harinya dia pulang ke Manchester. Ibunya menjemput di bandara dan mungkin akan mengomel tentang betapa banyak uang yang dia hamburkan dalam semalam.
No comments:
Post a Comment