Wednesday, July 3, 2013

Pria Terbau di Dunia, Tidak Mandi Selama 37 Tahun


Tak mandi selama beberapa hari tentu menimbulkan perasaan tak nyaman dan aroma tubuh tak sedap. Namun aroma tak enak adalah sesuatu yang biasa bagi Kailash Singh, 65. Pria yang berprofesi sebagai buruh tani ini tak pernah mandi selama 37 tahun.

Karena kebiasaan 'jorok'nya, Kailash dinobatkan sebagai pria terbau di dunia.

Bukan hanya tak pernah mandi, Kailash juga menolak memotong rambut sejak 1974, tak lama setelah ia menikah. Kini, rambutnya telah mencapai 6 kaki, atau sekitar 1,8 meter.

Keputusan yang tidak lazim ini dia lakukan karena beranggapan bahwa seorang imam dijamin akan memiliki anak laki-laki jika mengikuti ajarannya. Singh kini memiliki tujuh orang anak perempuan.



Sehari-hari, Singh menghabiskan waktu merawat sapi dibawah terik panas matahari yang suhunya mencapai 47 celsius. Namun ia tak pernah membersihkan tubuh. Bahkan, Sign lebih senang melakukan aktivitas mandi api setiap malam, merokok ganja, berdoa kepada Dewa Siwa dan menari mengelilingi api unggun.

Keluarganya mengaku tersiksa akibat perilaku Singh. Namun mereka kini tidak pernah lagi mencoba membujuk dan memaksanya mandi ke sungai. 

Istrinya, Kalavati Devi, 60, menyatakan berusaha sekuat tenaga membuat sang suami mandi. "Kami sudah mencoba beberapa kali dan memaksanya untuk mandi tapi dia malah membuat keributan.

"Dia bilang, dia lebih suka mati daripada mandi dan hanya anak yang bisa mengubah pikirannya. Dia berkata, 'Sudah bertahun-tahun saya tidak mandi dan sekarang saya sudah terbiasa'."

Istrinya bahkan mengancam menolak tidur satu ranjang jika Singh tidak mandi. Tapi Singh keukeuh dan bersikeras setia mengikuti keyakinannya.

"Saya tersiksa dan mulai menangis ketika ia bercerita tentang keputusan tidak masuk akalnya," katanya. "Saya bahkan mengancam untuk berhenti tidur dengannya, tapi suami tidak peduli,” kata istri Singh.

Singh mengaku sering dikucilkan oleh tetangganya di pedesaan Chatav."Anak-anak bahkan sering menggoda dan berteriak bahwa saya tidak pernah mandi saat naik sepeda menyusuri desa," katanya.

"Banyak orang yang memiliki karakter buruk yang mengejek hanya karena saya tidak pernah mandi. Mereka tidak mengerti keputusan saya, tetapi saya tidak akan mengubah pikiran saya karena itu adalah pilihan Tuhan, bukan saya."

Meski tak pernah mandi, ritual 'mandi api' dipercayainya mampu membersihkan dirinya. "Istri saya tidak suka dengan perilaku saya, tapi dia harus menerimanya. Selain itu, saya mandi api di malam hari untuk menghilangkan semua keringat. "

Putri termudanya Pooja, 16, mengatakan keputusan aneh ayahnya telah membuatnya lebih populer di antara teman sebaya.

"Teman-teman sekolah saya penasaran ingin melihat dan bertemu ayah," katanya. "Mereka terus bertanya padaku bagaimana ia bisa hidup selama bertahun-tahun tanpa mandi. Mereka ingin melihatnya sendiri."
"Sebelumnya saya marah. Tapi tidak ada yang bisa kita lakukan karena dia tidak mendengarkan siapa pun."

Singh, kata Pooja, hanya menyentuh air saat mencuci mulut dan tangannya.
"Mungkin ketika saya dilahirkan kembali, baru saya akan mandi,” ucap Singh



Sumber : http://www.serunique.com/2011/07/pria-terbau-di-dunia-tidak-mandi-selama.html

No comments:

Post a Comment