Sunday, August 31, 2014

“Little”, Mobil Misterius yang Penuh Kutukan

Apakah sobat Penghuni 60 memiliki benda kesayangan? Saking sayangnya Anda terhadap benda itu sampai-sampai apapun akan Anda berikan demi melihat benda kesayangan Anda itu tampil prima. Tapi bagaimana jadinya jika benda tersebut justru malah membawa malapetaka dalam hidup Anda. Apakah Anda akan tetap mempertahankannya? Atau justru Anda akan menyingkirkannya?

Sebuah kisah nyata tentang mobil kesayangan terjadi sekitar tahun 50-an. Sebut saja namanya James Dean. Ada yang tahu James Dean? Kepopulerannya memang telah lama berlalu, aktor ternama ini sangat terkenal dan menjadi ikon di tahun 50-an.

Namanya semakin dikenang akibat kematian tragis yang dialaminya, yaitu kecelakaan dengan mobil Porsche kesayangan miliknya. Mobil Porsche jenis Spyder tersebut (Porsche 550 Spyders) dibeli saat pembuatan film Rebel Without a Cause. Mobil yang oleh James diberi julukan "Little" atau "Little Bastard" ini kemudian didesain ulang oleh George Barris, seorang desainer Batmobile milik tokoh rekaan Batman.

mobil kutukan

mobil kutukan

Nah, setelah kecelakaan yang merenggut nyawa James, George membeli rongsokan Spyder seharga US $ 2.500. Saat membongkar mesin Spyder, tiba-tiba mesin tersebut jatuh menimpa salah satu mekanik sehingga kedua kakinya patah. George Barris mulai mengalami insting aneh terhadap Spyder.

Beberapa waktu kemudian, Dokter McHenry memakai mesin Spyder dan tewas karena mobilnya menabrak pohon.

Pengaruh yang lebih jahat terjadi ketika seorang anak yang berusaha untuk mencuri roda kemudi terpeleset sehingga mengalami luka serius pada lengannya.

Baca juga >>  7 Lagu yang Misterius dan Menyeramkan

Agar tidak memakan lebih banyak korban, George Barris pun akhirnya meminjamkan mobil tersebut pada California Highway Patrol, mobil itu digunakan sebagai peringatan keamanan pada pengendara. Anehnya, beberapa hari kemudian garasi tempat menyimpan mobil tersebut justru malah terbakar habis.

Satu kejadian terjadi pada saat pameran di Sacramento, mobil tersebut yang diikutsertakan dalam pameran malah jatuh dan menimpa seorang anak muda hingga terluka parah.

Sejak berbagai peristiwa kecelakaan hingga tahun 1960, secara misterius mobil sang "Little" itu lenyap tanpa diketahui keberadaannya.

Kemanakah mobil itu?




Signp60


Saturday, August 30, 2014

Minum Kopi Bisa Lindungi Mata dari Kebutaan

Dari sekian banyak sisi negatif yang berkaitan dengan minum kopi, ternyata dalam minuman kopi ini tersembunyi suatu zat yang sangat berguna bagi mata. Sebuah penelitian terbaru mengungkap bahwa meminum kopi mampu memberikan kesehatan bagi mata. Jaringan mata lebih terjaga sehingga memperlambat masalah penurunan kemampuan (degenerasi) dalam melihat objek pandangan.

Peneliti menemukan di dalam minuman berkafein ini terkandung chlorogenic acid sebesar 7 hingga 9 persen. Zat tersebut adalah antioksidan kuat yang membantu menangkal radikal bebas dalam menyebabkan penurunan kualitas jaringan. Pada percobaan dengan tikus, zat tersebut berkhasiat mencegah degenerasi di bagian retina mata.

Minum Kopi Bisa Lindungi Mata dari Kebutaan

Menurut penulis studi yang dimuat dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry ini, Chang Lee, temuan tersebut menegaskan bahwa kopi menjadi bagian dari makanan fungsional, yaitu makanan yang membantu kesehatan secara alami. Dengan demikian, minum kopi secara tidak berlebih memberikan kebaikan bagi tubuh.

"Kopi adalah minuman yang paling populer di dunia, dan kami sedang meneliti manfaat yang diperoleh dari kopi," kata Lee, seperti dilansir laman GuardianLV, Jumat (29/8).

kopi
Sebagai indera penglihatan, retina mata memiliki peran yang penting. Gunanya untuk menerima dan memberikan informasi secara visual untuk diteruskan ke otak. Di dalamnya ada jutaan sel yang sangat peka cahaya dan sel saraf. Dan, retina merupakan jaringan paling aktif dalam metabolisme tubuh.

Hanya saja sel dalam retina juga peka terhadap stres oksidatif atau hipoksia. Serangan radikal bebas tersebut dapat menurunkan kemampuan mata untuk melihat.

Retina juga dapat rusak oleh pengaruh penyakit seperti diabetes, penuaan, dan glaukoma. Mengkonsumsi makanan atau minuman yang kaya antioksidan sangat baik melindungi jaringan tubuh dari pengaruh radikal bebas, termasuk di bagian mata dan kopi adalah salah satu sumber antioksidan.

So, siapa diantara sobat Penghuni 60 yang suka minum kopi? Ternyata, kopi itu memiliki manfaat tersembunyi yang begitu besar... Tapi ingat, tetap jangan berlebihan..!!  ^_^

yuuk, disrupuuut dulu kopinya ah.... 




Signp60


Tuesday, August 26, 2014

ASUS ZenFone Smartphone Android Terbaik

Apakah benar ASUS ZenFone Smartphone Android Terbaik?

Siapa yang tidak mengenal tiga kata berikut ini: Smartphone, Android, dan ASUS? Pasti begitu Anda mendengar ketiga kata tersebut, langsung hadir dibenak Anda gambaran tentang sebuah gadget yang memiliki berbagai macam fitur-fitur canggih dan smart. Apalagi jika ketiga kata tersebut digabungkan menjadi satu, pasti akan membuat heboh dunia ponsel.

Yups, bagi Anda para penggila gadget, kini saatnya Anda bersiap-siap untuk berpaling meninggalkan gadget lama Anda. Kini telah hadir produk baru keluaran dari ASUS yang diberi nama ASUS ZenFone. ASUS ZenFone merupakan smartphone Android yang memiliki banyak inovasi-inovasi terbaru. Anda pasti tidak asing kan dengan kunci utama yang selalu dihadirkan oleh ASUS? Yaitu selalu membuat inovasi yang baru.

ASUS ZenFone Smartphone Android Terbaik

Seperti yang sudah kita ketahui, smartphone merupakan pilihan terbanyak dari sekian milyar penduduk di muka bumi ini. Siapa yang belum menggunakan smartphone? Bukan hanya orang dewasa saja bahkan anak kecil sekalipun kini mulai bersentuhan dengan smartphone. Tidak hanya orang-orang di kalangan bisnis kantoran saja bahkan tukang becak sekalipun kini mulai melirik yang namanya smartphone. Smartphone memang sudah diakui oleh masyarakat luas karena fungsinya yang bukan sekedar alat untuk menelpon dan mengirim pesan SMS, akan tetapi sudah berkembang lebih jauh hingga berbagai macam fungsi. Dengan smartphone Anda bisa menjelajah internet, memantau dengan sistem navigasi, menjadikannya pusat hiburan, sampai ke penyimpan catatan, jadwal hingga agenda kerja plus bisa juga Anda gunakan sebagai kamera. Inilah mengapa smartphone hampir selalu terlihat menyertai Anda kemana pun Anda pergi. Apalagi didukung dengan desain warnanya yang beraneka ragam pilihan. Menjadikan smartphone sebagai benda yang paling Anda sayangi.

ZenFone dihadirkan Untuk Memuaskan Anda

Melihat dari itu semua, ASUS mulai menghadirkan inovasi smartphone android terbarunya demi kepuasan Anda. Sebut saja namanya ASUS ZenFone Smartphone Android Terbaik yang mungkin perlu Anda gunakan demi memenuhi berbagai aktifitas hidup Anda. Selain ASUS ZenFone Smartphone Android terbaik juga memiliki desain yang indah, material yang digunakan pun berkualitas tinggi, serta fungsionalitas ASUS ZenUI yang lengkap. Semua itu hadir dengan penuh kemewahan yang akan membuat Anda terpesona.

ZenFone hadir dalam pilihan layar yang berukuran 4 sampai 6 inci dan berbagai pilihan warna, pasti ada satu tipe ZenFone yang cocok digunakan oleh setiap orang, apapun kebutuhan dan gaya hidup mereka. Sebagai gambaran, ZenFone pun telah dilengkapi oleh lapisan Corning® Gorilla® Glass 3 yang akan mewakili kehandalan dan daya tahan yang lebih baik terhadap goresan.

Ada tiga pilihan jenis keluaran terbaru untuk ASUS ZenFone yang dikategorikan berdasarkan ukuran layarnya, yuk kita telusuri satu persatu berikut ini:

1. ASUS ZenFone 4

Pilihan pertama yang bisa Anda gunakan adalah ASUS ZenFone 4, yaitu smartphone dengan layar 4 inci. Melirik dari cover belakangnya yang tersedia dalam berbagai pilihan warna, maka tak heran jika smartphone yang ini lebih mudah dipersonalisasikan. Anda bisa memilih warna yang Anda sukai, ada Charcoal Black, Pearl White, Cherry Red, Sky Blue dan Solar Yellow.

ASUS ZenFone Smartphone Android Terbaik

Selain itu juga, ZenFone 4 ini mendukung MicroSD card hingga 64GB sehingga menyediakan tempat yang melimpah untuk menyimpan foto, video, aplikasi, dan lain-lain. Cocok sekali untuk Anda yang hobi berfoto serta mengkoleksi berbagai macam aplikasi dan video. Bukan hanya itu saja, harga yang terbilang cukup terjangkau pasti menjadikan ZenFone 4 ini pilihan yang tepat untuk Anda. ASUS ZenFone 4 dipasarkan mulai Rp 1.099.000 saja. Terjangkau bukan?

Tentu saja terjangkau. Apalagi jika melihat berbagai macam spesifikasi menarik lainnya, misalnya desain yang terlihat elegan membuat Anda merasa nyaman bersamanya, kemanapun Anda pergi. Begitupun dengan perfoma Dual GSM nya yang lebih membuat Anda dipermudah saat Anda dituntut untuk memiliki dua nomor GSM. Dilihat dari prosesor Dual Core 1.2GHz yang berpadu dengan chpset Intel Atom Z2520 serta dipadukan juga dengan GPU Power VR SGX544MP2, semakin membuat ZenFone 4 ini tampil lebih prima dari yang lainnya. Serta dukungan RAM sebesar 1GB turut melengkapi perfoma smartphone yang satu ini.

Bukan hanya itu saja, smartphone ini pun berjalan menggunakan sistem operasi Android terbaru sehingga untuk menjalankan BBM for Android bukanlah sebuah masalah bagi ZenFone 4. Bahkan untuk Anda yang hobi jeprat-jepret, ZenFone 4 ini pun dilengkapi dengan kamera bersensor 5MP yang ada di bagian belakang ponsel. Serta fitur-fitur canggih lainnya pun akan Anda miliki dalam smartphone yang satu ini, seperti Bluetooth, GPS, USB, FM Radio, Video Player, Music Player, Sensor Accelerometer, Sensor Proximity, WiFi, dan jaringan 3G berkecepatan 42 Mbps yang akan memberi kepuasan bagi Anda untuk berselancar di dunia maya.

2. ASUS ZenFone 5

Pilihan kedua untuk smartphone ZenFone ini adalah ASUS ZenFone 5, yaitu smartphone dengan layar 5 inci. Smartphone yang ini mendukung HD dan IPS+ dimana penggunanya masih tetap bisa melakukan chatting meskipun ia sedang memakai sarung tangan. Hebat bukan? Melirik dari desainnya yang menarik, dengan ketebalan hanya 5,5 milimeter, menjadikannya sebuah ponsel yang berada di titik tertipis. Untuk pilihan warna, jangan khawatir, ZenFone 5 ini juga tidak kalah dengan ZenFone 4, Anda bisa memilih warna Charcoal Black, Pearl White, Cherry Red, Champagne Gold, dan Twilight Purple colors. Dipasaran, ASUS ZenFone 5 ini dibandrol dengan harga Rp. 2.199.000 saja. Lebih murah dari yang saya bayangkan.

ASUS ZenFone Smartphone Android Terbaik

Smartphone ini tidak hanya memiliki RAM yang berukuran besar serta layar jumbo ukuran HD, namun yang lebih hebat lagi adalah adanya CPU Intel Atom Z2580 Dual-core 2 GHz yang turut melengkapinya. Selain itu layar sentuh yang digunakan berukuran 5 inici ini memiliki resolusi HD 720p atau 1280 x 720 piksel dengan kecepatan yang dicapai 294 piksel per inci, dan berteknologi panel IPS (In-Plane Switching). Hal tentunya akan memberikan kemudahan bagi Anda. Apalagi pelindung yang digunakan adalah Gorilla Glass 3 yang senantiasa akan melindungi ponsel anda dari resiko tergores.

ASUS ZenFone 5 juga memakai sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean yang dapat di upgrade ke Android 4.4 KitKat. Sedangkan untuk bagian kamera, smartphone ZenFone 5 ini dilengkapi dengan kamera utama dengan level 8 MP lensa f/2.0 memakai LED flash dan auto focus serta dilengkapi juga dengan aplikasi untuk foto. Tentunya Anda tidak mau kan melewatkan berbagai momen penting yang terjadi dalam hidup Anda? Nah, dengan kamera inilah ZenFone 5 memberikan kesempurnaan gaya foto selfie Anda, juga chatting dan video call.

Kelebihan-kelebihan lainnya dari ASUS ZenFone 5 ini bisa disimpulkan sebagai berikut:
  1. Adanya dukungan Dual SIM standby, sebab menyediakan 2 buah slot SIM card, maka pengguna dapat mengaktifkan kedua buah kartu tersebut secara bersamaan. Slot yang dipakai adalah microSIM.
  2. Masuk ke dalam kategori phablet layar 5 inci yang cukup lapang, sehingga pengguna bisa leluasa dalam melakukan navigasi layar.
  3. Mendukung jaringan 3G HSDPA yang memungkinkan akses internet secara cepat di tempat-tempat yang telah mendukung adanya 3G. Dilengkapi juga dengan adanya GPRS dan EDGE untuk mereka yang tinggal diluar wilayah 3G.
  4. Kapasitas internal bisa dipakai untuk penyimpanan sebesar 8 GB
  5. Adanya slot microSD yang memungkinkan pengguna bisa meningkatkan kapasitas penyimpanannya hingga 32 GB
  6. Adanya fitur hotspot yang dapat dipakai untuk mengakses internet via wifi. Lengkap dengan adanya wifi direct yang memungkinkan pengguna dalam melakukan transfer data antar ponsel.
  7. Memiliki Bluetooth versi 4, sehingga bisa digunakan untuk transfer data scara cepat dengan konsumsi daya yang rendah
  8. Adanya fitur GPS yang mendukung A-GPS dan GLONNAS sehingga pengguna dapat mengetahui titik-titik lokasi dengan tepat lewat pemetaan
  9. Bagi yang suka mendengarkan radio, smartphone yang satu ini juga dilengkapi dengan fitur radio FM, untuk menambah wahana hiburan bagi Anda
  10. Dukungan USB OTG juga menambah kemudahan bagi pengguna untuk melakukan transfer data atau membaca data melalui flasdisk, namun bisa digunakan untuk keyboard atau mouse.

Berbagai fitur tambahan tersebut diatas menjadikan ASUS ZenFone 5 ini tidak kalah dengan ZenFone 4. Penasaran dengan spesifikasinya? Berikut spesifikasi lengkapnya:
Sim Card : Dual Sim
Dimensi : 148.2 x 72.8 x 10.3
Berat : 145 g
Layar : 720 x 1280 pixels, 5.0 inches (~294 ppi pixel density)
Jenis layar : IPS capacitive touchscreen, 16M colors, Corning Gorilla Glass 3
Warna : Charcoal Black, Pearl White, Cherry Red, Champagne Gold, Twilight Purple
Memory : Internal 8 GB, Slot microSD, up to 64 GB
Ram : 1 GB RAM
Internet : HSDPA, 42.2 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps
Wi-Fi : 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot
Konektivitas : v4.0 with A2DP, EDR, microUSB v2.0
O.S. : Android OS, v4.3 (Jelly Bean), upgradable to v4.4.2 (KitKat)
CPU : Intel Atom Z2580, Dual-core 2 GHz
GPU : PowerVR SGX544MP2
Sesnor : Accelerometer, proximity
Kamera belakang : 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash, Video
Kamera depan : 2 MP
Baterai : Tipe Non-removable Li-Po 2110 mAh battery

3. ASUS ZenFone 6

Untuk smartphone ASUS ZenFone model yang ketiga ini, ASUS ZenFone 6 hadir sebagai smartphone dengan layar 6 inci. Memiliki layar HD IPS+ yang sungguh luar biasa serta teknologi audio SonicMaster yang akan memberikan pengalaman tersendiri bagi Anda dalam dunia hiburan tak tertandingi. Dilengkapi juga dengan kamera bertenaga 13MP yang siap membantu Anda untuk mengambil gambar sejelas-jelasnya dengan resolusi yang tinggi. Sedangkan untuk urusan warna, ASUS ZenFone 6 ini pun tak kalah dengan kedua model yang lainnya, Anda bisa memilih warna Charcoal Black, Pearl White, Cherry Red, dan Champagne Gold colors. Smartphone ASUS ZenFone 6 ini dibandrol dengan harga pasar mulai Rp. 3.099.000. Cukup terjangkau dengan berbagai fitur yang dimilikinya.

ASUS ZenFone Smartphone Android Terbaik

Jika kita melihat bagian CPU yang digunakan, ASUS ZenFone 6 ini memakai CPU Intel Atom Dual-core dengan kecepatan 2 GHz. Dilengkapi juga dengan chipset Intel Atom Z2680 sehingga membuat kinerja smartphone ini jauh lebih mantap, apalagi jika melirik memorinya, perpaduan antara RAM 2GB dan GPU dari PowerVR S GX544 Mp2 semakin membuat ponsel yang satu ini lebih tampil prima. Sama dengan kedua model yang sebelumnya, ASUS ZenFone 6 ini memakai sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean yang bisa diupgrade ke Android 4.4 KitKat. Untuk bagian layarnya sendiri dilindungi dengan perangkat anti gores Gorilla Glass 3 milik Corning. Lengkap juga dengan teknologi IPS (In-plane Switching).

Selain itu, ASUS ZenFone 6 ini memiliki kamera yang berteknologi baru yaitu MasterPixel. Dimana pada bagian kamera utama memiliki resolusi 13MP dilengkapi juga dengan LED Flash dan autofocus serta memiliki aperture f/2.0. Di bagian depan, terdapat kamera juga yang berguna untuk video call.

Kelebihan-kelebihan lainnya dari ASUS ZenFone 6 ini bisa disimpulkan sebagai berikut:
  1. Layar sentuhnya memiliki kepekaan terhadap sentuhan jari meskipun memakai sarung tangan
  2. Mendukung jaringan 3G HSDPA yang memungkinkan akses internet secara cepat di tempat-tempat yang telah mendukung adanya 3G. Dilengkapi juga dengan adanya GPRS dan EDGE untuk mereka yang tinggal diluar wilayah 3G.
  3. Adanya dukungan Dual SIM standby, sehingga pengguna dapat mengaktifkan kedua buah kartu tersebut secara bersamaan meskipun berbeda operator.
  4. Kapasitas internal bisa dipakai untuk penyimpanan sebesar 8 GB, sehingga pengguna bisa menyimpan banyak aplikasi dalam memori internal
  5. Adanya slot microSD yang memungkinkan pengguna bisa meningkatkan kapasitas penyimpanannya hingga 32 GB
  6. Kapasitas baterai yang cukup besar yaitu 3230 mAh
  7. Adanya fitur hotspot (wifi) yang dapat dipakai untuk mengakses internet via wifi. Lengkap dengan adanya wifi direct yang memungkinkan pengguna dalam melakukan transfer data antar ponsel.
  8. Adanya fitur GPS yang mendukung A-GPS dan GLONNAS sehingga pengguna dapat mengetahui titik-titik lokasi dengan tepat lewat pemetaan
  9. Memiliki Bluetooth versi 4, sehingga bisa digunakan untuk transfer data scara cepat dengan konsumsi daya yang rendah
  10. Bagi yang suka mendengarkan radio, smartphone yang satu ini juga dilengkapi dengan fitur radio FM, untuk menambah wahana hiburan bagi Anda
  11. Dukungan USB OTG juga menambah kemudahan bagi pengguna untuk melakukan transfer data atau membaca data melalui flasdisk, namun bisa digunakan untuk keyboard atau mouse.

Agar Anda puas, silahkan dilihat saja sendiri spesifikasinya dibawah ini:
Dual SIM (Micro-SIM, dual stand-by)
Dimensi : 166.9 x 84.3 x 9.9 mm
Layar : 720 x 1280 pixels, 6.0 inches (~245 ppi pixel density), IPS capacitive touchscreen
Corning Gorilla Glass 3
Memory : Internal 8 GB
1 GB RAM
OS :Android OS, v4.3 (Jelly Bean), upgradable to v4.4.2 (KitKat)
CPU : Intel Atom Z2580, Dual-core 2 GHz
GPU : PowerVR SGX544MP2
Kamera Belakang : 13MP
Kamera Depan : 2MP
Non-removable Li-Po 3230 mAh battery
Gimana, tak kalah hebat dengan ukuran layar yang 4 inci dan 5 inci bukan? Pokoknya ASUS ZenFone is the best deh...

Dan untuk lebih meyakinkan Anda bahwa ASUS ZenFone ini memang pantas disebut yang terbaik dan is the best, sebab perlu Anda ketahui dan catat baik-baik, ASUS ZenFone ini memiliki perangkat pertama ASUS yang dilengkapi dengan ZenUI.

Apa itu ZenUI?

ASUS ZenFone Smartphone Android Terbaik

Sebuah perangkat antarmuka baru yang khusus untuk pengguna mobile yang dikembangkan sesuai dengan konsep freedom, expression, dan connection. Dengan desain visual baru yang dibuat agar lebih efisien, icon yang modern, tema-tema aneka warna, animasi yang indah, ringtone dan nada notifikasi baru, serta layout yang bersih. Semua itu disajikan demi menayangkan informasi secara jelas bagi pengguna.

Lalu apa saja 2 Fitur Utama yang ada pada ASUS ZenUI? Berikut ini fitur-fitur keren yang so pasti akan membuat Anda merasa jauh lebih tampil prima bersama ZenFone:

- Fitur What’s Next, menempatkan informasi terkini, paling penting dan berguna pada pengguna, seperti jadwal meeting yang akan datang, pesan dan panggilan tak terjawab dari kontak VIP, cuaca di tempat tujuan, dan lain-lain pada bagian depan dan tengah lock screen, home screen dan panel notifikasi.

- Fitur Do It Later, membebaskan pengguna agar ia bisa fokus ke tugas yang sedang ia kerjakan, tanpa akan melupakan hal-hal penting lainnya yang perlu ia lakukan setelahnya. Jika pengguna sedang menulis email dan menerima panggilan telepon, cukup dengan satu tombol maka ia akan secara otomatis membuat reminder untuk melakukan panggilan terhadap rekan yang menghubungi. Pengguna juga bisa menyimpan hal-hal yang menarik seperti artikel, video YouTube, atau laman situs apapun untuk dilihat di lain waktu. Setiap reminder dan hal-hal yang disimpan dikumpulkan dalam aplikasi Do It Later yang terpisah serta memiliki shortcut sendiri untuk melakukan aktivitas terkait, seperti melakukan panggilan ataupun melihat situs web tadi.

Selain adanya perangkat khusus yang disebut diatas, untuk lebih menambah performa, ASUS ZenFone juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas-fasilitas yang lainnya, seperti berikut ini:

PixelMaster
Setiap ZenFone memiliki PixelMaster, sebuah teknologi kamera eksklusif ASUS yang terdiri dari berbagai fitur seperti Selfie Mode dan Depth of Field Mode yang meningkatkan performa kamera dan memudahkan pengguna untuk mengambil gambar-gambar dan video berkualitas tinggi. Dua fitur PixelMaster tambahan, yakni Low-light Mode dan Time Rewind juga hadir di ZenFone 5 dan ZenFone 6. Sehingga semakin memberikan Anda kepuasan.

Low-light Mode
Secara signifikan dengan adanya Low-light Mode ini, maka akan semakin meningkatkan performa kamera di kawasan yang berpencahayaan rendah. Dengan menggabungkan piksel-piksel yang tepat, kamera mampu meningkatkan sensitivitas cahaya hingga 400% dan kontras hingga 200% yang pada akhirnya mampu menghadirkan gambar yang terang dan jelas tanpa membutuhkan flash. Electronic Image Stabilizer (EIS) juga mampu meningkatkan performa di suasana redup untuk lebih lanjut meningkatkan hasil foto. Low-light Mode ini juga dapat dimanfaatkan saat merekam video.

Time Rewind
Fotografi terkadang menjadi hal yang menyulitkan karena adanya pergerakan, sedangkan seorang fotografer dituntut untuk bisa mengambil saat-saat tertentu pada waktu yang tepat. Namun Time Rewind membuat pemotretan di momen yang paling pas menjadi jauh lebih mudah. Dengan pengambilan beberapa gambar sebelum dan setelah pengguna menekan tombol shutter, peluang untuk mendapatkan foto sempurna pada objek yang sulit jadi meningkat. Setelah mengambil foto, pengguna bisa “kembali ke masa lalu” dengan mudah untuk memilih hasil terbaik atau juga menyimpan seluruh gambar yang telah ditangkap kamera. Cocok sekali untuk Anda memiliki hobi dalam pemotretan.

Selfie Mode
Hal baru yang inovatif untuk mengambil potret diri (selfie) yang berkualitas tinggi. Selfie Mode memungkinkan pengguna untuk mengambil foto selfie individu atau bersama dengan teman-teman menggunakan kamera utama beresolusi tinggi di belakang ponsel, bukan kamera beresolusi lebih rendah di bagian depan. Kamera dapat secara otomatis mendeteksi saat wajah-wajah yang akan difoto sudah terdeteksi dalam frame dan mulai menghitung mundur sebelum mengambil tiga foto. Setelah itu, pengguna bisa memilih foto paling bagus untuk disimpan atau dibagikan secara online.

Depth of Field Mode
Mode yang satu ini memungkinkan pengguna bisa mengambil foto dengan jauh lebih tajam. Objek di depan akan dibuat lebih tajam dan detail, sementara di belakang akan diberi sentuhan blur yang halus, atau foto yang biasa disebut oleh kalangan fotografer sebagai shallow depth of field, yang biasanya hanya bisa dilakukan menggunakan kamera kelas atas. Wow, Amazing!!!

Dengan desain yang indah, performa yang terbaik di kelasnya, fitur yang lengkap, serta harga yang terjangkau, menjadikan ASUS ZenFone sebagai smartphone Android terbaik saat ini dan untuk seterusnya. Jangan biarkan Anda berpaling ke pilihan yang lain! Cukup miliki saja ASUS ZenFone.

Jika sobat Penghuni 60 masih ragu, alangkah baiknya Anda tonton terlebih dahulu video yang satu ini, semoga setelah Anda menonton video ini, Anda akan semakin mantap untuk memilih ASUS ZenFone Smartphone Android Terbaik sebagai teman hidup Anda.

Yuk diintip...



Nah, pasti sekarang Anda sudah mantap ^_^





Signp60


Monday, August 25, 2014

Tips Aman Browsing Melalui WiFi Gratisan

Siapa sih yang tak senang bisa ber-internet di area hotspot zone, bisa browsing bahkan download tanpa takut kehabisan kuota. Masalah mungkin hanya ada pada bandwith yang kurang tokcer aja.

Akan tetapi, kita harus waspada. Karena area hotspot WiFi gratis seringkali dimanfaatkan oknum pelaku kejahatan komputer untuk meretas data pribadi kita. Bahkan lembaga penegak hukum Uni Eropa, Europol memperingatkan untuk tidak mengirim atau menerima data penting menggunakan jaringan WiFi gratis.

Baca juga ya: Membuat Hotspot Sederhana Sendiri Di Rumah

Pemimpin divisi kejahatan dunia maya dari Europol, Troels Oerting mengatakan bahwa serangan melalui jaringan WiFi publik semakin meningkat dan sulit untuk dideteksi.

Tips Aman Browsing Melalui WiFi Gratisan

"Browsing di kafe atau restoran merupakan ancaman terbesar. Hacker bisa dengan mudah masuk ke akun Anda atau membobol informasi sensitif lainnya. Mereka memiliki kunci yang dapat membuka kehidupan digital Anda," kata peneliti keamanan senior di Kaspersky Lab, David Emm.

David menyebut, jangkauan WiFi router sekitar 100 meter. Bisa jadi hacker yang tengah menjaili Anda tengah duduk di samping Anda atau di sekitar tempat parkir kendaraan.

Nah, untuk sobat Penghuni 60 yang ingin tahu bagaimana cara agar terhindar dari kejahatan online di area hotspot WiFi gratisan, berikut beberapa tips yang harus Anda terapkan:

  • 1. Gunakan jaringan WiFi yang aman dan terpercaya saat mengetik username dan password atau transmisi data rahasia.
  • 2. Sebelum log-in ke situs web, pastikan bahwa itu aman - cari 'https' dengan simbol gembok terkunci dan periksa sertifikat keamanannya.
  • 3. Lindungi komputer atau gadget dengan produk keamanan internet terkemuka.
  • 4. Sebisa mungkin hindari transaksi online menggunakan fasilitas hotspot WiFi gratisan. Kalau terpaksa, lebih baik matikan WiFi dan gunakan internet pribadi. Lebih baik kehilangan kuota daripada data dan uang di rekening Anda bukan?
  • 5. Pastikan selalu menggunakan Public Area ketika perangkat mendeteksi WiFi gratisan. Laptop dan gadget produksi mutakhir biasanya dilengkapi feature ini.

Nah, itulah tips aman browsing melalui wifi gratisan. Ingat ya sobat, jangan karena gratisan, sobat lupa segalanya, lupa juga bahwa kejahatan ada dimana-mana.




Signp60


Friday, August 22, 2014

Trik Mendaur Ulang Batu Baterai Bekas

Dalam kehidupan sehari-hari, penggunaan batu baterai memang sangat diperlukan. Terutama untuk barang-barang elektronik yang bisa berfungsi dengan bantuan baterai. Namun, seiring kemajuan teknologi, penggunaan batu baterai (dry cell) sudah mengalami berbagai perubahan, diantaranya mulai tergantikan oleh adanya produk baterai yang bisa dicharge. Sehingga jika kondisi energi baterai sudah habis dengan mudah bisa kita isi ulang. Akan tetapi, bagaimana jika baterai yang digunakan itu bukanlah tipe baterai yang bisa dicharger? Otomatis, kita harus membelinya yang baru dan mengeluarkan biaya untuk itu.

Trik Mendaur Ulang Batu Baterai Bekas

Nah, melihat permasalahan itu, ada beberapa trik yang bisa kita lakukan dalam menanggulangi masalah batu baterai bekas. Trik ini disuguhkan khusus pemanfaatan batu baterai bekas yang berukuran kecil (1,5 volt). Batu baterai ukuran tersebut biasanya sering digunakan untuk lampu blits, jam dinding/jam beker, mainan anak dan sebagainya. Jika Anda menemukan batu baterai yang sudah tidak bisa berfungsi sempurna, alias sudah habis setrumnya, jangan terburu-buru dibuang begitu saja, sebab ada trik yang bisa Anda coba sehingga tidak usah membeli batu baterai yang baru.

Berikut trik mendaur ulang batu baterai bekas:

  • 1. Batu baterai biasa (bukan yang bisa dicharge) yang sudah bekas ukuran 1,5 volt bisa juga untuk baterai yang besar, silahkan Anda kumpulkan sebanyak-banyaknya.
  • 2. Seleksi yang masih baik, alias kutub (+) dan kutub (-) belum ada bercak karatnya, silahkan dipisahkan
  • 3. Kemudian yang salah satu atau kedua kutubnya berkarat dibersihkan dengan amplas hingga benar-benar bersih
  • 4. Pukulkan antar 2 batu baterai secara acak pada bagian badannya sampai agak penyet atau penyok
  • 5. Kemudian test dengan baterai tester (lihat gambar bawah), disitu akan tertera seberapa besar voltase yang tersisa
Trik Mendaur Ulang Batu Baterai Bekas
  • 6. Manfaatkan baterai untuk keperluan barang-barang elektronik anda yang menggunakan power DC
  • 7. Apabila setelah digunakan ulang baterai telah habis, maka jangan buru-buru dibuang karena baterai tersebut bisa dimanfaatkan kembali. Caranya: Bukalah selubungnya kemudian taruh diatas tanah dalam pot bunga di rumah anda, niscaya tanaman bunga anda akan tampak lebih subur, karena serbuk hitam baterai berfungsi sebagai pupuk.

Demikianlah sekelumit pengalaman pribadi penulis berkaitan dengan pemanfaatan batu baterai bekas. Semoga Trik Mendaur Ulang Batu Baterai Bekas ini bisa bermanfaat untuk sobat Penghuni 60 semua.



Signp60


Wednesday, August 20, 2014

15 Cara Unik Agar Terlihat Serius Bekerja

Serius saat bekerja memang penting, tapi terkadang kita membutuhkan sedikit waktu untuk istirahat agar sedikit lebih fresh. Dan berikut ini beberapa tips buat kamu untuk mengambil sedikit waktu saat bekerja tetapi tetap terlihat sedang sibuk.

1. Buat dan taruh "To-Do List" di meja kerja mu


Ini merupakan hal paling dasar dalam "mengelabui" orang lain, ketika kamu membuat To-do list dan memasangnya di meja kerja, kamu akan terlihat super produktif.
Dan kamu akan punya bahan omongan ketika bos sedang menanyai atau mengecekmu.
Ketika kamu telah menyelesaikan suatu tugas di list tersebut, jangan lupa untuk mencoretnya dengan jelas sehingga orang di sekitarmu bisa melihat garis coretan itu

2. Siapkan Window 'Tipuan' Untuk Kepentingan Darurat!

Setelah hal paling dasar, saatnya mengutak atik window komputermu agar terlihat sangat serius mengerjakan sesuatu. Dengan menambahkan window "pekerjaan kamuflase", seperti spreadsheet, atau page inbox email kerjamu.
Pastikan window - window tersebut sangat mudah dijangkau mousemu, kalau perlu hanya dengan 1 klik maka voila! kamu pun terlihat asyik dengan tugasmu.

3. Minumlah Banyak Air

Memang air sangat penting untuk kesehatan, tetapi bukan itu maksud dari meminum banyak air, lalu?
Meminum banyak air memberikan sedikit waktu untuk kita agar bebas, karena otomatis kita akan sering ke toilet untuk memenuhi panggilan alam.
Tidak mungkin bos-mu akan berkata "Kamu terlalu sering kencing!". Jadi gunakan waktu kencing-mu sebaik - baiknya ya!

4. Beri warna pada semua tulisan!

Berilah warna pada setiap dokumen atau setiap spreadsheet kerjamu! Karena semakin rapi dokumen yang kamu kerjakan, semakin tinggi produktivitasmu. Bahkan kalau perlu kamu membawa kerapian dokumenmu ke level selanjutnya, dengan mewarnai "pelangi" menggunakan teknik degradasi warna pada setiap kolom serta tulisan seperti contoh gambar di atas.
Membuat "pelangi" akan menghabiskan waktumu hinga berjam - jam dan tetap membuatmu terlihat sangat sibuk mengerjakan tugas - tugas yang diberikan!

5. Minumlah banyak kopi (juga)!

Tips ini mirip dengan metode nomor 3, meminum banyak air. Karena banyak minum kopi juga akan membuatmu rajin ke toilet, yang berarti lebih banyak sedikit waktu untuk bebas.
Selain itu terdapat bonus tambahan dari banyak minum kopi, yaitu kamu terlihat capai yang dikarenakan sangat serius dan fokus terhadap kerjaanmu. Karena ada anggapan bahwa orang yang banyak minum kopi saat sedang bekerja menunjukan mereka tidak ingin pekerjaannya terbengkalai.

6. Membuat email kepada dirimu sendiri

Cara termudah agar terlihat sedang menulis email yang sangat penting (tanpa perlu membuat email sebenarnya) ialah dengan menulis email yang ditujukan kepada diri sendiri. Pastikan kamu menulis dengan "terlihat seksama", kalau perlu kasih jeda beberapa saat untuk menambahkan efek dramatisir.
Setelah email tersebut kamu kirim dan masuk ke inbox-mu, kamu akan punya waktu untuk membaca "email penting" itu, dan tetap terlihat sibuk

7. Bawa 2 set kunci serta 2 jaket ke kantor

Kalau kamu hendak meninggalkan kantor sebentar (atau bahkan seharian), tinggalkan kunci serta jaket ekstramu di meja kerja.
Tidak akan ada yang curiga kalau kamu telah pulang dan tidak akan kembali lagi.

8. Jawab pertanyaan atasanmu dengan lebih banyak pertanyaan

Menjawab pertanyaan dengan pertanyaan tidak hanya mengalihkan topik pembicaraan, tetapi juga akan membuatmu terlihat peduli dan teliti secara bersamaan loh! Berikut contohnya :

Bos : "Budi, apakah laporan untuk hari ini sudah selesai?"
Budi : "Pak, bagaimana kabar anda? Sebenarnya saya punya beberapa pertanyaan untuk bapak. Apakah bapak ingin laporannya diberi detail lebih dengan warna agar mudah membedakannya? Apakah bapak ingin diwarnai biru? Karena saya pikir biru cocok untuk bapak."
Bos : "Wah Budi, tidak rugi saya menerimamu bekerja di sini, kamu sangat teliti dan peduli terhadap saya ya! Kalau gitu tolong kasih warna biru ya."

Si bos tidak mengetahui bahwa Budi belum mengerjakan laporannya sama sekali!

9. Selalu jalan dengan rasa "ada sesuatu penting yang harus segera dikerjakan"


Ketika kamu sedang berjalan dan teman kantormu mengajak berbicara kepadamu, teruslah berjalan jangan berhenti.
Temanmu itupun akan mengikuti berjalan denganmu memastikan agar kamu mendengarnya. Dan tentu saja kamu akan terlihat sangat termotivasi dan memiliki pekerjaan yang tidak bisa ditinggal.

10. Selalu bawa paperwork bersamamu

Bawalah selalu kertas kerjaan kemanapun kamu pergi, meskipun kamu sedang mengunjungi teman sekantormu yang beda lantai dan bercanda dengannya, apabila paperwork ada di tanganmu, maka kamu pun akan terlihat seperti sedang mempunyai urusan penting dengan pihak yang bersangkutan.

11. Jawab email dari orang lain dengan segera

Terkadang membalas email dengan cepat menunjukan kamu tidak cukup sibuk dengan pekerjaan lain. Sebenarnya itu tidaklah benar. Kalau kamu mengirim email ke teman sekantormu, mereka akan menghargai dan membalas dengan sungguh - sungguh.

Setelah selesai dengan email, kamu bisa kembali ke pekerjaanmu yang lebih penting, seperti tidur.

12. Pakailah kacamata

Kacamata menyebabkan pemakainya terlihat lebih pintar, lebih sibuk, dan lebih penting dari mereka yang tidak memakainya. Biarpun kamu tidak memiliki masalah pengelihatan, belilah beberapa kacamata dan dijamin karirmu akan cemerlang.

13. Gunakan Worddit

Worddit merupakan jelmaan situs reddit yang hadir dalam format dokumen. Dengan menggunakan ini kamu bisa browsing mencari berita di internet dan tetap terlihat sedang membaca suatu dokumen penting

14. Matikan screensaver pada komputermu

Screensaver yang aktif pada saat kerja bukanlah pertanda yang baik. Meskipun kamu hanya ke toilet, ataupun berputar - putar di kursi, kamu tetap haruslah terlihat fokus mengerjakan sesuatu.
Dengan aktifnya screensaver menunjukan kamu "bengong" beberapa saat. Jadi matikan screensaver, tampilkan kerjaan penting di layar, dan kapanpun kamu bisa langsung menghadap layar seperti mengerjakan sesuatu.

15. Gunakan stiker mata untuk "stealth naps"

Kalau semua cara tidak berhasil, dan kamu tetap membutuhkan tidur, belilah stiker mata seperti gambar di atas, lalu tempelkan di kedua mata. Dan kamupun akan terlihat aktif bekerja tanpa ada yang tahu kalau kamu sedang bermimpi.

Tuesday, August 19, 2014

Sejarah Kalkulator

Kalian tentu sudah tidak asing lagi dengan alat yang bernama kalkulator. Kalkulator adalah suatu alat berukuran relatif kecil namun memiliki manfaat yang sangat besar dalam melakukan perhitungan, baik perhitungan biasa, perhitungan akuntansi maupun perhitungan statistik. Apakah kalian tahu bagaimana sejarah dari alat hitung ini? Yuk, kita simak ceritanya dibawah ini.

Sekitar 5000 tahun yang lalu, sebuah alat hitung tradisional dan kalkulator mekanik, Abacus, muncul di Asia kecil. Nah, pada era itulah dianggap sebagai awal mula mesin komputasi. Abacus memungkinkan penggunanya untuk melakukan perhitungan menggunakan biji-bijian geser yang diatur pada sebuah rak. Seiring dengan munculnya pensil dan kertas, terutama di Eropa, Abacus kehilangan popularitasnya.
Pada tahun 1642, Blaise Pascal yang pada waktu itu berumur 18 tahun, menemukan apa yang ia sebut sebagai kalkulator roda numerik untuk membantu ayahnya melakukan perhitungan pajak. Alat yang dinamakan Pascaline ini menggunakan delapan roda putar bergerigi untuk menjumlahkan bilangan hingga delapan digit.
Tahun 1694, seorang matematikawan dan filsuf Jerman, Gottfred Wilhem von Leibniz memperbaiki Pascaline dengan membuat mesin yang dapat mengalikan. Sama seperti Pascaline, alat mekanik ini juga bekerja dengan menggunakan roda-roda gerigi.
Pada tahun 1820, Charles Xavier Thomas de Colmar menemukan mesin yang dapat melakukan empat fungsi aritmatik dasar, penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian. Dengan penemuan alat yang dinamakan arithometer ini, maka kalkulator mekanik pada zaman itu mulai popular. Dengan kemampuannya dan juga lebih praktis dari kalkulator sebelumnya, arithometer banyak dipergunakan hingga masa Perang Dunia I. Pada 1892 William Burroughs, seorang mantan teller, memperkenalkan sebuah kalkulator pencetak yang cukup sukses meskipun bertenaga tangan.
Pada masa berikutnya, beberapa insinyur masih terus mengembangkan penemuan lainnya. Pada tahun 1903, John V. Atanasoff dan Clifford Berry mencoba membuat komputer elektrik yang menerapkan aljabar Boolean, sebuah perhitungan matematika yang dapat dinyatakan sebagai benar atau salah.
Pada tahun 1931, Vannevar Bush membuat sebuah kalkulator untuk menyelesaikan persamaan differensial. Mesin tersebut dapat menyelesaikan perhitungan-perhitungan yang selama ini dianggap rumit. Mesin tersebut sangat besar dan berat karena ratusan gerigi dan poros yang dibutuhkan untuk melakukan perhitungan.
Pada tahun 1935, seorang insinyur konstruksi berkebangsaan Jerman bernama Konrad Zuse membangun sebuah kalkulator mekanik untuk menangani perhitungan matematik yang ada di profesinya. Tak lama setelah keberhasilannya, Zuse memulai pembangunan pada peralatan elektronik terprogram yang ia selesaikan pada tahun 1938.
Saat ini, kalian sudah dapat menggunakan kalkulator dalam bentuk yang lebih simpel dan mudah untuk dibawa. Kita sepatutnya berterima kasih kepada para penemu,karena berkat mereka kita dapat menghitung berbagai hal secara matematis dan juga lebih mudah.

Sunday, August 17, 2014

Filosofi Di Balik Tradisi Lomba Panjat Pinang

Apa yang ditunggu-tunggu oleh sobat Penghuni 60 saat 17 Agustusan? Mungkin salah satu yang paling menarik yang dinantikan adalah lomba panjat pinang. Yups, Lomba panjat pinang identik dengan acara perayaan 17 Agustusan yang dihelat setahun sekali. Di luar perayaan HUT Kemerdekaan Indonesia, lomba seperti ini jarang diadakan. Itulah keunikan tradisi 17 Agustusan, bahkan tidak ada duanya di luar negeri.

Sejarah Panjat Pinang

Tahukah Anda ternyata tradisi lomba panjat pinang sudah berlangsung sejak ratusan tahun silam. Menurut catatan sejarah, event ini berasal dari masa kolonialisme Belanda. Dulu acara ini dilaksanakan untuk memeriahkan acara hajatan, pernikahan di kalangan petinggi Belanda, dan kalangan ningrat di Tanah Air.

Filosofi Di Balik Tradisi Lomba Panjat Pinang

Baca juga>> Menguak Sejarah Lagu Mistis Lingsir Wengi

Tentu pesertanya adalah dari kalangan masyarakat pribumi, pekerja kasar. Mereka tertarik dengan hadiah yang disediakan penyelenggara. Hadiahnya saat itu juga bermacam-macam seperti pakaian, kain jarit, seikat jagung, singkong atau padi.

Filosofi Di Balik Tradisi Lomba Panjat Pinang

Namun agar lebih menarik dan ada menantang, batang pinang diserut hingga halus, dan dilumuri oleh pelumas mesin. Sehingga ketika dipanjat cukup susah karena licin. Peserta susah payah coba memanjat baru naik beberapa meter langsung meluncur ke bawah, karena licin.

Terkadang ada banyak peserta yang jatuh sebelum menjangkau bagian paling atas sendiri. Sontak peserta dibawahnya yang jadi tumpuan pun ikut jatuh dan tertindih oleh temannya yang di atas. Insiden seperti ini akhirnya menarik untuk ditonton terkadang menimbulkan gelak tawa.

Mengapa tradisi ini bertahan hingga mampu melintasi jaman, terlepas dari kontroversial seputar panjat pinang. Ada satu filosofi yang diambil dari lomba ini yakni:

"Untuk mencapai satu tujuan, dibutuhkan kerja keras, pantang menyerah. Selain itu ketika Anda sudah meraih apa yang diinginkan, sebenarnya secara tak langsung ada bantuan dari pihak lain yang mungkin tidak Anda sadari."
Untuk itu, marilah kita terus melestarikan tradisi ini. Terlepas dari besar kecilnya hadiah yang kita cari, setidaknya tradisi ini bisa membentuk suatu kebersamaan. Bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh !
MERDEKA!!!

SEGENAP SQUAD PENGHUNI 60
Mengucapkan:


DIRGAHAYU KEMERDEKAAN 
REPUBLIK INDONESIA
KE 69
MARI, KUATKAN PERSATUAN DAN KESATUAN!



MERDEKA !!!!






Signp60


Thursday, August 14, 2014

Maksimalkan Adsense Dengan Widget Footer

Sebagai publisher google adsense, sobat Penghuni 60 pasti menginginkan bisa memaksimalkan tampilan iklan google adsense di setiap laman blog Anda. Karena dengan memaksimalkan tampilan iklan tersebut, maka peluang untuk memperoleh klik dari pengunjung blog pun akan semakin besar. Untuk itu Anda pun akan berusaha sebisa mungkin memasang semua jatah unit iklan yang diperbolehkan dan disetujui sesuai peraturan kebijakan google adsense.

Akan tetapi, jika ternyata template blog kita tidak mendukung hal itu, sehingga ada satu atau dua unit iklan yang terpaksa tidak bisa kita tampilkan di beberapa laman blog kita, apa yang harus kita lakukan? Tentunya, jika kita tinggal diam saja, kita sendiri yang rugi. Karena kehilangan beberapa peluang yang seharusnya menjadi milik kita.

Maksimalkan Adsense dengan 3 Widget Footer

Lalu, langkah apa yang bisa kita lakukan?

Sebelumnya, mari kita pelajari terlebih dahulu peraturan kebijakan google adsense mengenai berapa banyak jumlah unit iklan yang bisa ditampilkan dalam setiap satu laman web.

Dalam setiap satu laman web, google adsense memperbolehkan kita memasang 3 unit iklan untuk konten, 3 unit tautan, dan 2 kotak telusur. Berarti dalam setiap laman kita diberikan jatah sebanyak 8 unit iklan yang berbeda. Tapi untuk unit iklan konten ada satu syarat yang harus dipenuhi, yaitu tidak boleh memasang lebih dari 1 unit iklan konten yang berukuran 300x600. Mengapa demikian? Karena jika kita memasangnya lebih dari satu, hal ini akan membuat penampilan blog atau website kita menjadi tidak bagus. Dan kesan yang muncul, blog kita hanya menawarkan iklan saja bukan menawarkan sesuatu yang lebih bermanfaat untuk pengunjung blog yang datang.

Nah, melihat dari semua peraturan di atas. Maka sebisa mungkin kita harus bisa mengatur penempatan unit-unit iklan tersebut di setiap sudut blog kita. Ada sebuah pengalaman pribadi yang menarik yang ingin aku ceritakan disini. Pengalaman ini berdasarkan dari bentuk template blogku yang semula tidak memiliki widget di bagian footer.

Awalnya, aku memasang semua jatah unit iklan konten sebanyak 3 unit tersebut di bagian sidebar dan di bagian header. Namun setelah tahu bahwa di dalam postingan pun bisa juga dipasangi unit adsense, maka aku pindahkan satu unit iklan konten ke dalam postingan, berarti saat posisi kita berada di homepage, maka hanya ada 2 unit iklan konten saja yang terlihat. Nah, disinilah aku berpikir dan timbul sebuah pertanyaan:
“Bagaimana caranya agar saat posisi kita berada di homepage jumlah unit iklan konten yang terlihat tetap 3 buah, begitu pun ketika kita membuka postingan jumlah unit iklan tetap 3 buah, bukan menjadi 4 buah. Karena jika menjadi 4 buah maka kita melakukan pelanggaran kebijakan?”
Dari pertanyaan diataslah, aku mulai mempelajari setiap kode javascript yang bisa aku gunakan untuk menghilangkan satu unit iklan dan memunculkannya kembali. Sayangnya berbagai kode sudah aku lakukan, dan tidak juga berhasil, entah itu dikarenakan aku yang masih belum juga paham. Atau ilmu javascript ku yang masih minim. Akan tetapi, ketika suatu hari, saat aku membuat sebuah blog baru yang berjudul Amazing Sphere. Disitulah aku menemukan sebuah template baru yang menurutku bisa menjawab pertanyaanku tadi. Apa itu? Yaitu menempatkan 3 kolom widget di bagian footer. Nah, diantara ketiga widget footer inilah kita tempatkan satu unit iklan google adsense. Sehingga saat kita berada di posisi homepage, maka jumlah unit iklan bisa tetap maksimal, begitu pun saat kita membuka postingan, jumlah unit iklan pun tetap maksimal, karena begitu kita berada di posisi membuka postingan, widget footer tersebut akan menghilang, alias hanya muncul di homepage saja.

Kenapa harus 3 kolom?

Sebenarnya, bisa saja kita menempatkan lebih dari 3 kolom, hanya saja untuk bisa memperoleh desain blog yang terlihat rapih dan bagus, maka saranku cukup 3 kolom saja dibagian footer.

Lalu, bagaimana cara membuat 3 kolom widget di bagian footer?

Bagi yang blognya sudah memiliki 3 kolom widget dibagian footer tentunya tidak perlu lagi bersusah payah membuatnya. Tapi bagaimana jika yang belum punya? Berikut ini langkah-langkah cara membuat atau menambahkan 3 kolom widget di bagian footer blog:

  • Login ke akun blogger Anda
  • Pilih menu TemplateEdit HTML
  • Cari kode ]]></b:skin>
  • Jika ketemu, masukkan semua kode dibawah ini tepat di atasnya:

    #main1 .widget-content {
    border-top: 3px solid white;
    padding: 0px;
    width: 300px;
    overflow: hidden;
    font-family: 'Trebuchet MS', Trebuchet, Arial, Verdana, Sans-serif;
    color: black;
    margin-bottom: 10px;
    padding: 0px;
    overflow-y: hidden;
    margin-left: 0px;
    margin-top: 10px;
    background: #ccc;}

    #main2 .widget-content {
    border-top: 3px solid white;
    padding: 0px;
    width: 300px;
    overflow: hidden;
    font-family: 'Trebuchet MS', Trebuchet, Arial, Verdana, Sans-serif;
    color: black;
    margin-bottom: 10px;
    padding: 0px;
    overflow-y: hidden;
    margin-left: 0px;
    margin-top: 10px;
    background: #ccc;}

    #main3 .widget-content {
    border-top: 3px solid white;
    padding: 0px;
    width: 300px;
    overflow: hidden;
    font-family: 'Trebuchet MS', Trebuchet, Arial, Verdana, Sans-serif;
    font-color: white;
    margin-bottom: 10px;
    padding: 0px;
    overflow-y: hidden;
    margin-left: 0px;
    margin-top: 10px;
    background: #ccc;}

    #main1 ,#main2,#main3 {width:300px;float:left;margin: 3px;margin-left:

    11px;list-style-type:none;margin-top:20px;}
    #main1 h2 ,#main2 h2 ,#main3 h2 {font-family: 'Cabin Condensed', 11px Verdana, Arial, Helvetica, sans-serif;
    background: #ccc;
    border-radius: 9px;
    margin-left: 10px;
    margin-top: 5px;
    font-size: 16px;
    line-height: 28px;
    text-align: center;
    font-weight: bold;
    margin: auto;
    padding: 0px 10px;
    padding-left: 5px;
    padding-right: 5px;
    color: black;
    letter-spacing: -1px;
    }
    #main1 ul li a:link, #main1 ul li a:visited{color:#666;}
    #main2 ul li a:link, #main2 ul li a:visited{color:#666;}
    #main3 ul li a:link, #main3 ul li a:visited{color:#666;}
  • Kemudian cari kode <div id='footer'>
  • Masukkan kode dibawah ini setelah kode tersebut diatas:

    <b:section class='main1' id='main1' showaddelement='yes'/>
    <b:section class='main2' id='main2' showaddelement='yes'/>
    <b:section class='main3' id='main3' showaddelement='yes'/>
  • Tempatkan juga kode dibawah ini tepat diatas kode <div id='footer'> :

    <b:if cond='data:blog.pageType != &quot;item&quot;'>
  • Maka susunannya menjadi seperti dibawah ini:

    <b:if cond='data:blog.pageType != &quot;item&quot;'>
    <div id='footer'>
    <b:section class='main1' id='main1' showaddelement='yes'/>
    <b:section class='main2' id='main2' showaddelement='yes'/>
    <b:section class='main3' id='main3' showaddelement='yes'/>

    </div>
    </b:if>
  • Simpan template
  • Selesai

Silahkan di liat hasilnya dengan masuk ke bagian menu Tata letak. Jika berhasil, maka akan muncul 3 buah widget di bagian bawahnya (footer). Lihat gambar dibawah ini:

Tampilan 3 kolom widget footer

Dan ini penampakan di blog Sains Box milikku setelah ditambahkan 3 kolom widget di bagian footer (silahkan buktikan sendiri berapa unit iklan konten yang muncul di homepage dan di postingan):

Penampakan 3 kolom widget footer di blog Sains Box

Setelah 3 kolom widget dibuat, silahkan Anda isi salah satu diantara ketiganya dengan 1 unit iklan google adsense, sisanya isilah sesuai selera anda. Saranku, isilah dengan widget yang sekiranya bisa membuat loading blog Anda menjadi berat, misalnya widget follower. Karena saat kita membuka postingan, widget Follower tersebut tidak ikut membebani loading. Pokoknya terserah Anda.... ^_^

Semoga bermanfaat...



Signp60

Sunday, August 10, 2014

Amigdalin, Zat Pada Biji Apel yang Berbahaya

Sobat Penghuni 60 menyukai Apel? Berhati-hatilah ketika sobat memakannya. Sebagian ahli gizi menyarankan agar apel dimakan bersama dengan kulitnya. Hal ini karena kulit apel mengandung serat yang bermanfaat bagi tubuh. Kendati begitu ada bagian dari buah apel yang sebaiknya tidak anda makan, yakni bijinya.

Biji apel memiliki kandungan zat amigdalin. Zat ini dapat dikonversi menjadi hidrogen sianida yang beracun. Akan tetapi, kalau hanya dikonsumsi dalam jumlah kecil maka efek toksin dari biji apel tersebut juga sangat kecil.

Amigdalin merupakan toksin glikosida yang apabila dikombinasikan dengan enzim pencernaan akan menghasilkan hidrogen sianida, racun yang setara dengan Cylon B. Racun tersebut juga digunakan pada pembunuhan massal di kamp konsentrasi ketika perang dunia II berlangsung.

Amigdalin, Zat Pada Biji Apel yang Berbahaya

Hindari Mengunyah Biji Apel

Selain apel, ada beberapa buah lainnya yang juga mengandung amigdalin, diantaranya adalah plum, persik, quince, dan almond. Kadar amigdalin yang ada di dalam buah apel termasuk kecil, terlebih lagi zat tersebut baru keluar jika bijinya dikunyah dengan baik.

Amigdalin, Zat Pada Biji Apel yang Berbahaya

Walaupun demikian, buah atau biji buah yang memiliki kandungan amigdalin dapat diproses untuk menyingkirkan zat beracunnya, misalnya adalah singkong.

Singkong mengandung cyanogen yang sangat tinggi, namun zat tersebut dapat diolah menjadi tepung tapioka. Proses pemasakan singkong dapat membuat cyanogen menjadi tidak berbahaya. Begitu juga dengan kacang almond, yang juga dapat dihilangkan dengan proses yang hampir sama.

Amigdalin yang telah diubah menjadi hidrogen sianida dapat menjadi berbahaya karena zat tersebut akan mengurangi kinerja sel darah merah dalam membawa oksigen. Walaupun dalam jumlah kecil tubuh dapat membuang hidrogen sianida, namun apabila jumlahnya besar, maka bisa berakibat fatal. Orang yang keracunan hidrogen sianida berisiko mengalami sakit kepala, jantung berdebar dengan cepat, muntah, mual, lemas, dan gemetar. Hal ini bahkan bisa menjadi serius apabila hidrogen sianida datang dalam jumlah yang besar, bisa menyebabkan koma, sesak napas, kerusakan paru, tekanan darah rendah, dan bahkan kematian.

Kembali lagi ke masalah apel, anda tidak perlu risau tentang zat amigdalin yang terkandung di dalam bijinya. Apabila anda tidak sengaja memakan biji apel, maka hal tersebut tidak akan membuat anda keracunan. Namun, sebaiknya anda sebisa mungkin menghindari mengunyah biji apel. Agar lebih aman, potonglah buah apel menjadi beberapa bagian, kemudian buang bijinya, dan setelah itu makan buahnya.

Hal ini juga berlaku apabila sobat ingin memblender apel untuk dibuat jus atau selai, jangan lupa untuk membuang bijinya terlebih dulu. ^_^

Emangnya mau dimakan ama bijinya juga ya, hehe.....




Signp60


Kini Smartphone Android Yang Hilang Bisa Telepon Pemiliknya

Kehilangan smartphone bukanlah hal yang diharapkan oleh semua orang. Nah, untuk membantu menemukan smartphone yang hilang itu, Google menambahkan fitur baru yang bisa 'memaksa' si pencuri mengembalikannya.
Kini Smartphone Android Yang Hilang Bisa Telepon Pemiliknya
Google kini telah menambahkan sebuah fitur baru dalam menu pengaturan 'Android Device Manager' via aplikasi maupun website di PC. Opsi baru yang ditambahkan pada fitur tersebut memungkinkan pengguna untuk menambahkan sebuah pesan khusus pada lockscreen layar smartphone, termasuk sebuah nomor telepon yang bisa di hubungi.

Ya, fitur baru ini akan sangat berguna untuk pengguna smartphone Android yang telah menambahkan password untuk membuka gadget kesayangan. Kelak, apabila smartphone tersebut hilang atau dicuri, maka hal pertama yang akan dilihat oleh si pencuri atau 'penemu' saat mencoba untuk mengakses isi smartphone adalah pesan Anda, berikut satu-satunya nomor yang bisa dihubungi.

Untuk menjalankan fitur baru ini, hal pertama yang harus dilakukan adalah mengunduh aplikasi 'Android Device Manager' yang tersedia di Google Play Store. Setelah itu, Anda bisa memilih opsi 'Lock Button' dan menuju pilihan 'Recovery Message' untuk memasukkan pesan yang Anda ingin sampaikan pada si penemu smartphone. Perlu diketahui bila fitur ini hanya tersedia di Android KitKat terbaru. Jadi sebelum memutuskan untuk mengunduh, pastikan bila OS Android KitKat Anda sudah diupdate.

Setelah pesan selesai diinput, Anda harus membuat password untuk si smartphone dan menambahkan nomor telepon lain yang bisa dihubungi. Dengan cara ini, siapa pun yang menemukan smartphone hanya perlu men-tap ikon panggilan untuk bisa memberitahu posisi smartphone Anda, Techcrunch (08/08).

10 Tempat di Dunia yang Paling Susah Diucapkan

Suka traveling? Bagaimana ya kira-kira kalau kamu mau liburan ke daerah dengan nama yang “njelimet”? Pas pulang dari liburan dan mau cerita ke teman bilangnya, “Eh, aku baru liburan dari Pekwachnamaykoskwaskwaypinwanik loh!,”.

Inilah 10 nama tempat di dunia yang bisa bikin kamu berolahraga lidah sekaligus bisa jadi inspirasi kamu buat liburan mendatang.

1. Krung Thep Mahanakhon Amon Rattanakosin Mahinthara Yuthaya Mahadilok Phop Noppharat Ratchathani Burirom Udomratchaniwet Mahasathan Amon Piman Awatan Sathit Sakkathattiya Witsanukam Prasit (Thailand)

Nama kota yang panjangnya ngalah-ngalahin gerbong kereta api ini adalah nama lain atau seremonial dari Kota Bangkok, Thailand. Nama tersebut diberikan oleh Raja Buddha Yodfa Chulaloke dan disunting oleh Raja Mongkut.

Arti dari nama tersebut adalah “Kota para malaikat, kota yang besar, kota permata yang abadi, kota yang tak terkalahkan milik Dewa Indra, ibukota dunia yang terbesar, dikaruniai dengan 9 permata yang berharga, kota yang bahagia, penuh dengan Istana Kerajaan yang sangat besar yang menyerupai tempat tinggal surgawi dimana para dewa yang bereinkarnasi berkuasa,kota yang diberikan oleh Indra dan dibangun oleh Vishnukarma.

2. Taumatawhakatangihangakoauauotamateaturipukakapikimaungahoronukupokaiwhenua kitanatahu (Selandia Baru)

Nama sebuah bukit dalam Bahasa Mäori di Selandia Baru. Tempat ini tercatat dalam Guiness World Records sebagai tempat dengan nama terpanjang di dunia (85 huruf).

3. Llanfairpwllgwyngyllgogerychwyrndrobwllllantysiliogogogoch (Inggris)

Sebuah desa dalam Bahasa Welsh di daerah Anglesey, Wales, Inggris.

4. Chargoggagoggmanchauggagoggchaubunagungamaugg (Massachusets, US)

Danau dalam Bahasa Nipmuc ini merupakan danau dengan nama terpanjang di Amerika Serikat. Danau ini berlokasi di Massachusets

5. Pekwachnamaykoskwaskwaypinwanik (Kanada)

Danau yang diberi nama menggunakan Bahasa Inuktitut ini berlokasi di Manitoba dan Nunavut, Kanada

6. Przedmieście Szczebrzeszyńskie (Polandia)

Daerah ini merupakan sebuah desa di Lublin Voivodeship, di Polandia bagian timur. Desa ini hanya memiliki populasi sebanyak 386 jiwa.

7. Beaujeu-Saint-Vallier-Pierrejux-et-Quitteur (Perancis)

Daerah ini berada di Haute-Saône wilayah Franche-Comté, Perancis sebelah timur.

8. Tweebuffelsmeteenskootmorsdnagungamaugg (Afrika Selatan)

Nama sebuah peternakan 200 km sebelah barat Pretoria, Afrika Selatan bagian barat laut.

9. Äteritsiputeritsipuolilautatsijänkä (Finlandia)

Nama sebuah rawa di Finlandia ini merupakan nama tempat yang terpanjang dalam 1 kata di Finlandia.

10. Gorsafawddacha’idraigodanheddogleddollônpenrhynareurdraethceredigione (Inggris)

Ini adalah nama stasiun kereta api kecil di Gwynedd, Wales sebelah barat. Nama ini dipilih untuk mengalahkan popularitas Desa Llanfairpwllgwyngyllgogerychwyrndrobwllllantysiliogogogoch yang juga berada di daerah Wales.