Microsoft Berikan Rp 564 Ribu Untuk Tinggalkan Windows XP - Microsoft tak main-main saat menyatakan takkan lagi menghidupi pengguna Windows XP. Bahkan, Microsoft juga rela memberikan uang bagi mereka yang mau meninggalkan XP dan beralih ke OS lain.
Seperti yang dilansir oleh Fudzilla (17/3), Microsoft akan memberikan hadiah pada pengguna Windows XP yang asli. Para pengguna itu akan dihadiahi USD 50 atau setara Rp 564 ribu berbentuk gift card.
Gift card ini memiliki masa pakai 90 hari dan bisa digunakan untuk meminta bantuan Microsoft melakukan data transfer saat membeli OS Windows baru lewat online store terpercaya. Selain itu, mereka yang membeli laptop dan PC 2 in 1 dari Microsoft akan mendapatkan hadiah serupa.
Nantinya, Microsoft akan bekerjasama dengan Laplink untuk menawarkan program transfer data ini. Dengan begitu, pengguna tak lagi harus repot pindah-pindah data saat mereka mengganti OS ataupun perangkat mereka.
Microsoft akan mematikan dukungan penuh terhadap XP tepat pada 8 April mendatang. Saat itu, pengguna tak lagi mendapatkan dukungan secara software dari Microsoft sehingga risiko serangan hacker atau malware akan ditanggung sepenuhnya oleh pengguna - Microsoft Berikan Rp 564 Ribu Untuk Tinggalkan Windows XP
No comments:
Post a Comment